keyakinan itu gabungan antara doa dan kekuatan..
kekuatan itu tak lain adalah campuran antara usaha dan kemampuan
kemampuan merupakan semua hal yang bisa kita lakukan..
aku punya keyakinan, seperti kebanyakan manusia di dunia. aku punya banyak keyakinan-keyakinan yang aku yakini bisa kurajut menjadi kenyataan. keyakinan yang ingin kukelaurkan dari pikiran untuk bisa kunikmati di dunia ini. mungkin aku terlalu yakin, terlalu menganggap semuanya mungkin. memang tak ada yang tak mungkin di dunia ini, ketika Allah menakdirkan YA, maka sejuta kata TIDAK tak akan lagi ada gunanya. pun saat ini, dimana keyakinan terkalahkan oleh kenyataan. ter-kalahkan entah dengan sengaja atau tidak, kenyataan dengan telak merobohkan fondasi keyakinan yang terbangun dengan mapan.
kenyataan itu sesuatu yang nyata, bisa dilihat dan dirasa..
kenyataan kadang kala merupakan campuran antara harapan dan kebahagiaan..
di sisi lain, kenyataan kadang menggoreskan kepedihan..
tak ada yang tak mungkin, lagi-lagi aku mengingat kata-kata itu. memang tak ada yang tak mungkin, termasuk hal-hal yang kita percaya tak mungkin terjadi, atas ijin Allah bisa terjadi begitu saja. keyakinan adalah rasa dimana kita hanya memilki 1% keraguan atas apa yang kita rasakan dan kita percaya hal itu paling benar. keyakinan itu kita bangun dengan usaha keras tuk mempertahankan apa yang kita yakini, usaha keras untuk mewujudkan apa yang kita percayai akan terjadi nantinya. tapi..kalau pada kenyataannya Allah tidak mengijinkan keyakinan itu untuk menjadi nyata bukan berarti Allah tidak menghargai semua usaha yang sudah kita lakukan. Allah selalu menyayangi kita semua, itu adalah hal mutlak yang tak terbantahkan oleh apapun di dunia. maka, ketika keyakinanmu dikalahkan oleh kenyataan, percayalah yang Allah rencanakan pasti jauh lebih indah :)
Insya Allah..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar